JYM Vol.1 No.1: Seni dan Spiritualitas dalam Pelayanan Kaum Muda





Seni dan Spiritualitas dalam Pelayanan Kaum Muda
(Art and Spirituality in Youth Ministry)


Seni dan spiritualitas adalah dua hal yang sangat dekat karena seni telah menjadi ekspresi mendalam di kehidupan orang percaya, baik secara individual maupun komunal. Dan di sepanjang sejarah kekristenan, seni telah lama dipakai untuk mengungkapkan kebenaran Firman yang dapat diterima dengan mendalam oleh umat. Dalam pelayanan kaum muda, seni juga menempati kedudukan yang sangat penting. Seni dipakai sebagai media pembelajaran, sarana pengayaan, dan ekspresi keindahan Tuhan. Tapi bila seni itu tidak dimengerti dan dikelola dengan benar maka seni itu justru bisa menjauhkan kaum muda dari esensi kebenaran Firman Tuhan dan membawa kaum muda pada bentuk-bentuk seni yang berhenti hanya pada seni itu sendiri. Padahal seni seharusnya menjadi ekspresi yang dipakai dalam pembentukan spiritualitas kaum muda.
Oleh karena itu, pada edisi pertama Jurnal Youth Ministry ini, kami mengangkat tema “Seni dan Spiritualitas dalam Pelayanan Kaum Muda” (Art and Spirituality in Youth Ministry). Tema ini juga menjadi tema dari acara Simposium Pelayanan Kaum Muda II yang diselenggarakan di Sekolah Tinggi Teologi Amanat Agung pada tanggal 27 Mei 2013. Kami berharap, terbitnya Jurnal Youth Ministry ini dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan pelayanan kaum muda di Indonesia, khususnya dalam memberikan dan memperkaya wawasan kita mengenai pelayanan kaum muda, baik di gereja maupun di kampus. Tuhan memberkati pelayanan kita bersama.


Tim Redaksi



0 komentar:

Posting Komentar